Resep Urap Mentah - Masakan urap mentah atau biasa disebut dengan trancam ini terasa sangat segar karena sayuran yang digunakan masih dalam keadaan fresh. Untuk variasi bunda juga dapat menambahkan ikan asin teri medan dalam bumbu kelapanya.
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
50 gram tauge, disiangi
100 gram kacang panjang, diiris tipis
100 gram daun caisim, diiris tipis
100 gram selada air, dipotong-potong kasar
1/2 butir kelapa sedang, diparut panjang
50 gram tauge, disiangi
100 gram kacang panjang, diiris tipis
100 gram daun caisim, diiris tipis
100 gram selada air, dipotong-potong kasar
1/2 butir kelapa sedang, diparut panjang
Bumbu Halus:
3 cm kencur
4 butir bawang merah
1 siung bawang putih
2 buah cabai merah
3 buah cabai rawit merah
1/2 sendok teh terasi goreng
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
3 cm kencur
4 butir bawang merah
1 siung bawang putih
2 buah cabai merah
3 buah cabai rawit merah
1/2 sendok teh terasi goreng
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
Cara membuat urap mentah:
Campur kelapa dan bumbu halus. Aduk hingga rata.
Tambahkan taoge, kacang panjang, caisim, dan selada air. Aduk sampai matang.
Campur kelapa dan bumbu halus. Aduk hingga rata.
Tambahkan taoge, kacang panjang, caisim, dan selada air. Aduk sampai matang.
Untuk 6 porsi